Judul : | DIAGNOSA PERMASALAHAN SOSIAL DI KABUPATEN PULANG PISAU PROVINSI KALIMANTAN TENGAH |
Peneliti : | Dra. Indah Huruswati, M.Si |
Lokasi Penelitian : | Kalimantan Tengah |
Tahun Penelitian : | 2006 |
Bidang : | Program Pemberdayaan Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan |
Kabupaten Pulang Pisau merupakan sebuah
Kabupaten baru hasil pemekaran dari Kabupaten Kapuas yang diresmikan
pada tahun 1999. Dampak dari pemekaran tersebut, Kabupaten ini
dihadapkan pada berbagai permasalahan sosial dan ekonomi, antara lain
permasalahan sumber daya manusia yang belum memadai, masalah
administrasi yang belum tertata dengan baik, sarana dan prasarana
infrastruktur yang masih kurang, serta masalah kesejahteraan sosial yang
semakin merebak. Pemerintah
Daerah berupaya menata kembali sistem
administrasi wilayahnya, salah satunya adalah dengan menyediakan data
dasar (database) yang akurat dan reliable tentang permasalahan sosial
serta sumberdaya, yang dapat dijadikan acuan dalam penentuan kebijakan
prioritas program pembangunan kesejahteraan sosial, sehingga pelaksanaan
program pembangunan di Kabupaten ini dapat terwujud secara tepat
sasaran dan tepat guna.
Upaya penyediaan database tersebut, dilakukan melalui penelitian kerjasama antara Badan Pendidikan dan Penelitian Sosial - Departemen Sosial RI dengan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau - Kalimantan Tengah pada pertengahan tahun 2006 lalu. Penelitian dilakukan di dua kecamatan yaitu Kecamatan Pandih Batu dan Maliku yang dipilih berdasarkan keragaman masalah sosial dan potensi yang dimiliki.